71 Mahasiswa KPI Ikuti Sertifikasi Kompetensi Berbasis SKKNI

Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan bekerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) STMM Yogyakarta dan Kominfo adakan Sertifikasi Kompetensi Berbasis Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Bidang Komunikasi bagi 71 mahasiswa Program Studi KPI FUAD UIN K.H. Abdurrahman Wahid (UIN Gus Dur) Pekalongan.

Kegiatan Sertifikasi Kompetensi diadakan selama dua hari, 8 dan 9 September 2023 di Gedung FUAD UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. Tiga bidang yang disertifikasi yakni Desain Grafis Madya, Penulisan Naskah Produksi Siaran Televisi, dan Video Editor. Adapun kegiatan ini tidak dipungut biaya dan seluruh peserta mendapatkan Goodie Bag, sertifikat resmi BNSP, hingga uang saku.

Dekan FUAD UIN Gus Dur Dr. H. Sam’ani, M.Ag., dalam sambutan acara menyampaikan kegiatan sertifikasi kompetensi bagi mahasiswa memiliki kedudukan yang sangat penting mengingat saat ini dunia kerja kerap lebih memprioritaskan para pencari kerja yang memiliki sertifikasi tertentu.

“Sertifikasi sangat dibutuhkan karena saat ini banyak pekerjaan membutuhkan sertfiikasi dibandingkan ijazah. Saat ini juga para dosen banyak memiliki sertifikasi termasuk saya yang memiliki sertifikasi sebagai mediator. Saya ucapkan terima kasih kepada pihak LSP STMM yang sudah rawuh dan bersedia melakukan sertifikasi bagi mahasiswa kami,” ujar Sam’ani pada pembukaan acara pada Jumat (08/09).

Pada pembukaan acara yang digelar di Ruang Meeting FUAD, selain Dekan FUAD juga hadir Wakil Dekan I Dr. Miftahul Ula, M.Ag., Wakil Dekan III Dr. Muhandis Azzuhri, Ketua Prodi KPI Vyki Mazaya M.S.I dan Sekretaris Prodi KPI Teddy Dyatmika M.I.Kom. Sedangkan dari pihak STMM hadir secara langsung Pembantu Ketua I STMM Yogyakarta Dr. Sudono, M.Si., Direktur LSP STMM Drs. Kusumo Gambriyanto, M.Si, para Asesor dan Tim LSP.

Pembantu Ketua I STMM Yogyakarta Dr. Sudono, M.Si., mengungkapkan STMM Yogyakarta merupakan kampus di bawah koordinasi Kementerian Komunikasi dan Informatika yang memiliki program sertifikasi bagi perguruan tinggi di Indonesia. Melalui Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) STMM, Asesor dan Tim LSP STMM telah berkeliling kampus di Indonesia untuk melakukan kegiatan sertifikasi bagi mahasiswa.

Kegiatan sertifikasi bagi mahasiswa ini memiliki efek yang penting bagi mahasiswa. Sebagaimana pengarahan Direktur LSP STMM Yogyakarta Drs. Kusumo Gambriyanto, M.Si dalam sambutan acara yang menyebut sertifikat dari kegiatan Sertifikasi Kompetensi dapat digunakan mahasiswa sebagai Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI).

Selain sebagai SKPI, sertifikat juga dapat digunakan oleh mahasiswa ketika lulus dan ingin mencari pekerjaan. “Lembaga kami sudah mendapatkan rekomendasi dari BNSP untuk mengeluarkan sertifikat resmi. Bagi teman-teman mahasiswa selain sebagai SKPI, di beberapa sektor pekerjaan saat ini seperti pariwisata dan hotel sudah mewajibkan sertifikasi,” tambah Kusumo.

Kegiatan Sertifikasi Kompetensi berbasis SKKNI bidang Komunikasi ini dilaksanakan dalam bentuk kegiatan berupa pengantar yang meliputi penjelasan materi uji kompetensi, review materi uji kompetensi oleh Tim Asessor, kemudian pre assesment dan diakhiri dengan uji kompetensi. (DP)